Beranda | Artikel
Buah dan Faidah dari Keimanan Bagian 2 - Kitab At-Taudhih Wal Bayan Li Syajaratil Iman (Syaikh Prof. Dr. Abdurrazzaq Al-Badr)
Sabtu, 24 Februari 2018

Bersama Pemateri :
Syaikh `Abdurrazzaq bin `Abdil Muhsin Al-Badr

Buah dan Faidah dari Keimanan Bagian 2 – Kitab At-Taudhih Wal Bayan Li Syajaratil Iman  adalah bagian dari ceramah agama dan kajian Islam dengan pembahasan At-Taudhih Wal Bayan Li Syajaratil Iman (التوضيح والبيان لشجرة الإيمان), sebuah kitab buah karya Syaikh ‘Abdurrahman bin Nashir As-Sa’di rahimahullah. Pembahasan ini disampaikan oleh: Syaikh Prof. Dr. ‘Abdurrazzaq bin ‘Abdil Muhsin Al-‘Abbad Al-Badr

Download kajian sebelumnya tentang Buah dan Faidah dari Keimanan – Kitab At-Taudhih Wal Bayan Li Syajaratil Iman

Status program kajian kitab At-Taudhih Wal Bayan Li Syajaratil Iman: Telah Selesai. 

Ringkasan Kajian Tentang Buah dan Faidah dari Keimanan Bagian 2 – Kitab At-Taudhih Wal Bayan Li Syajaratil Iman

Salah satu buah dari keimanan adalah kesuksesan mendapatkan ridho Allah subhanahu wa ta’ala dan surgaNya. Allah ta’ala berfirman:

وَالْمُؤْمِنُونَ وَالْمُؤْمِنَاتُ بَعْضُهُمْ أَوْلِيَاءُ بَعْضٍ ۚ يَأْمُرُونَ بِالْمَعْرُوفِ وَيَنْهَوْنَ عَنِ الْمُنكَرِ وَيُقِيمُونَ الصَّلَاةَ وَيُؤْتُونَ الزَّكَاةَ وَيُطِيعُونَ اللَّـهَ وَرَسُولَهُ ۚ أُولَـٰئِكَ سَيَرْحَمُهُمُ اللَّـهُ ۗ إِنَّ اللَّـهَ عَزِيزٌ حَكِيمٌ ﴿٧١﴾ وَعَدَ اللَّـهُ الْمُؤْمِنِينَ وَالْمُؤْمِنَاتِ جَنَّاتٍ تَجْرِي مِن تَحْتِهَا الْأَنْهَارُ خَالِدِينَ فِيهَا وَمَسَاكِنَ طَيِّبَةً فِي جَنَّاتِ عَدْنٍ ۚ وَرِضْوَانٌ مِّنَ اللَّـهِ أَكْبَرُ ۚ ذَٰلِكَ هُوَ الْفَوْزُ الْعَظِيمُ ﴿٧٢﴾

Dan orang-orang yang beriman, lelaki dan perempuan, sebahagian mereka (adalah) menjadi penolong bagi sebahagian yang lain. Mereka menyuruh (mengerjakan) yang ma’ruf, mencegah dari yang munkar, mendirikan shalat, menunaikan zakat dan mereka taat pada Allah dan Rasul-Nya. Mereka itu akan diberi rahmat oleh Allah; sesungguhnya Allah Maha Perkasa lagi Maha Bijaksana. Allah menjanjikan kepada orang-orang mukmin, lelaki dan perempuan, (akan mendapat) surga yang dibawahnya mengalir sungai-sungai, kekal mereka di dalamnya, dan (mendapat) tempat-tempat yang bagus di surga ‘Adn. Dan keridhaan Allah adalah lebih besar; itu adalah keberuntungan yang besar.” (QS. At-Taubah [9]: 71)

Orang-orang yang beriman akan mendapatkan ridho dan rahmat dari Allah subhanahu wa ta’ala dan mereka akan mendapatkan tempat-tempat yang baik di akhirat. Tentu ini adalah faidah yang sangat besar yang akan didapatkan oleh orang yang beriman. Yaitu ridho Allah subhanahu wa ta’ala. Apabila seseorang telah berhasil mendapatkan ridho Allah subhanahu wa ta’ala maka dia akan bahagia di dunia dan akhirat.

Simak Penjelasan Lengkap dan Downlod MP3 Ceramah Agama Buah dan Faidah dari Keimanan – Kitab At-Taudhih Wal Bayan Li Syajaratil Iman


Artikel asli: https://www.radiorodja.com/30094-buah-dan-faidah-dari-keimanan-bagian-2-kitab-taudhih-wal-bayan-li-syajaratil-iman-syaikh-prof-dr-abdurrazzaq-al-badr/